About Me

header ads

PRAJURIT TNI AL LANTAMAL VII DAN YONMARHANLAN VII SERENTAK MELAKSANAKAN GELAR PAM PEMILU TAHUN 2019.

Kupang - NTT, Pangakalan Utama TNI Angkatan Laut VII ( Lantamal VII ) Siap Siaga 1 Pengamanan Objek Vital dan Membantu pendistribusian Logistik Pemilu ke daerah - daerah di Wilayah NTT Dalam Rangka Pengamanan Pemilu Legislatif dan Presiden Tahun 2019 di Provinsi NTT , Komandan Pangakalan Utama TNI Angkatan Laut ( Danlantamal ) VII Brigadir Jenderal TNI ( Mar ) Kasirun Situmorang, S.H memimpin langsung kegiatan apel siaga I Pengamanan Pemilu 2019 Pangkalan Utama TNI AL (Lantamal ) VII dan Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan ( Yonmarhanlan ) VII. Bertempat di Lapangan Yonmarhanlan VII, Selasa ( 16/04/19 ).
Sejumlah 100 Personel TNI AL di terjunkan untuk pengamanan Pemilu Tahun 2019.
Setelah pelaksanaan apel, Komando di Serahkan kepada Asisten Operasi ( Asops ) Danlantamal VII Kolonel Laut ( P ) Heru Wahyono sebagai Dansatgas Dari TNI AL kemudian dilanjutkan dengan penempatan personel di pos-pos objek vital di wilayah Kupang diantaranya :
1. Kantor gubernur NTT ( 10 Pers )
2. Kantor KPU NTT ( 10 pers )
3. Transmart ( 5 pers )
4. BANK BRI NTT ( 5 pers )
5. Bank BCA depan RRI ( 5 pers )
6. Lippo ( 5 pers )
7. Pelabuhan Tenau ( 5 pers )
8. Bank Mandiri ( 5 pers )
9. Bank BRI ( 5 pers )
10. Gardu listrik PLN. ( 5 pers )
Dengan 40 Personel Siaga 1 Di Yonmarhanlan VII siap di gerakkan sewaktu - waktu.
Dispen Lantamal VII.